Buletin Anti-Korupsi: Update 9-8-2016
POKOK BERITA:
“KPK Siapkan Aplikasi Pengawasan”
http://print.kompas.com/baca/2016/08/09/KPK-Siapkan-Aplikasi-Pengawasan
Kompas, Selasa, 9 Agustus 2016
KPK mendorong pelibatan aktif masyarakat dalam mengawasi penggunaan dana desa. Aplikasi daring tengah disiapkan untuk memudahkan pelaporan oleh masyarakat tersebut.
“Reformasi MA belum Sentuh Hal Pokok”
Media Indonesia, Selasa, 9 Agustus 2016
Masyarakat Pemberdayaan Hukum Nasional menilai Mahkamah Agung lambat dalam melakukan pembenahan. Bahkan pembenahan itu tidak menyentuh masalah fundamental, yaitu korupsi di peradilan. Ketua Masyarakat Pemberdayaan Hukum Nasional, Melli Darsa, menilai mafia peradilan yang menggurita harus dibenahi dan diselesaikan secara menyeluruh.
“Korupsi Pelindo, KPK Periksa Manajer Pelabuhan Palembang”
https://nasional.tempo.co/read/news/2016/08/09/063794416/korupsi-pelindo-kpk-periksa-manajer-pelabuhan-palembang - Tempo, Selasa, 9 Agustus 2016
KPK menjadwalkan pemeriksaan Manajer Teknik dan Sistem Informasi 2009 Pelabuhan Palembang PT Pelindo II Taufik Effendi. Pemeriksaan itu terkait dengan dugaan korupsi pengadaan quay container crane (QCC) PT Pelindo II tahun anggaran 2010.
Informasi pada pukul 17.30 WIB