Polisi Usut Aliran Rp 5 Miliar ke Susno
"Semua isu itu dimunculkan untuk menjatuhkan Susno."
Bukan kali ini saja Komisaris Jenderal Susno Duadji dikabarkan menerima uang dalam kaitan dengan kasus-kasus yang pernah ia tangani. Jumlahnya pun beragam, mulai ratusan juta hingga miliaran rupiah. Yang terakhir, kabar itu datang dari pengakuan Haposan Hutagalung, pengacara yang menjadi tersangka kasus mafia pajak yang melibatkan Gayus Halomoan Tambunan. Susno disebut-sebut menerima Rp 5 miliar sebagai imbalan atas entengnya jerat pidana buat Presiden Direktur PT Signature Capital Tariq Khan dalam kasus Antaboga Deltasekuritas.
"Itu baru pengakuan Haposan, jadi penyidik masih harus menyelidiki dan mendalami lagi," kata Kepala Badan Reserse Kriminal Markas Besar Kepolisian RI Komisaris Jenderal Ito Sumardi kemarin sore.
Untuk itu, Susno akan kembali diperiksa. "Pasti penyidik akan minta keterangan Pak Susno," ujar Ito. "Nantilah." Tapi polisi belum mengkonfirmasi mengenai adanya video rekaman ketika uang itu diberikan kepada Susno.
Menanggapi serangan bertubi-tubi yang mengarah ke kliennya, pengacara Mochamad Assegaf memastikan, selama ini Susno tak pernah menyebut ada uang Rp 5 miliar yang mengalir ke kantongnya dari Haposan. Dalam tiga pemeriksaan sebelumnya, kata dia, penyidik pun tak pernah menanyakan soal itu. "Semua isu itu dimunculkan untuk menjatuhkan Susno," ujarnya. CORNILA DESYANA
Banyak Peluru Menuju Susno
Banyak isu bermunculan mengiringi "nyanyian" Susno, yang membongkar aneka borok soal mafia kasus hukum. Berikut ini beberapa di antaranya.
KASUS CENTURY
Susno disebut pernah dijanjikan akan mendapat bagian Rp 10 Miliar atas jasa pencairan uang milik Boedi Sampoerna. Tapi, "Lillahita'ala... saya tidak pernah terima uang terkait Century," kata Susno.
DUIT JOHNNY
Beredar dokumen berjudul "Transaksi Keuangan yang Berindikasi Tindak Pidana Gratifikasi atas Nama Johnny Situwanda". Johnny, pengacara kelahiran Medan, disebut-sebut telah mengirim duit ke rekening Susno sekitar Rp 6 miliar dalam beberapa transaksi.
TUDINGAN SJAHRIL
Beredar kabar soal pengakuan Sjahril Djohan, yang menyebut adanya setoran Rp 500 juta ke Susno terkait kasus PT Salmah Arowana Lestari.
DANA PT BMP (Zulkarnain Muin)
Ada kabar soal setoran uang dari Zulkarnain Muin sebesar Rp 150 juta ke rekening Susno pada 1 April 2008, yang saat itu masih menjabat Kepala Polda Jawa Barat. Uang tersebut disebut berkaitan dengan korupsi yang menjerat Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Bengkulu itu. "Kami masih ada hubungan saudara, dari dulu saya juga biasa minta uang dan mengirim uang kepada Pak Susno," ujar Muin.
LIMA MILIAR
Kabar soal pengakuan Haposan Hutagalung, yang menyebut adanya aliran Rp 5 miliar ke Susno, dalam kaitan dengan kasus Antaboga Deltasekuritas.
KATA SUSNO
"Susno kan pernah mempersilakan pihak mana pun memeriksa rekeningnya. Yang saya tahu, transfer itu dalam hubungan keperdataan. Bisnis tambak atau apa," kata M. Assegaf, pengacara Susno.
4 April 2010
Markas Besar Polri menelisik aliran uang ke rekening Susno dengan total transaksi miliaran rupiah. "Sekarang dalam tahap penyidikan," kata Brigadir Jenderal Raja Erizman, Direktur II Ekonomi Khusus Badan Reserse Kriminal.
Y. TOMIO ARYANTO | EVAN (Riset Tempo)
Sumber: Koran Tempo, 3 Mei 2010